Cara Transfer Uang Lewat Hp Tanpa Aplikasi M-BANKING (SIM Toolkit)

Cara darurat yang bisa digunakan saat gencar-gencarnya perkembangan fintech atau financial technology serta berbagai macam tampilan menarik user interface layanan aplikasi perbankan.

Di Indonesia sendiri bank pertama yang memeberikan layanan m-Banking adalah Bank Central Asia (BCA) misalnya, Bank Central Asia merupakan bank pertama yang meluncurkan sistem Mobile Banking di Indonesia. Layanan Mobile Banking BCA dikenal dengan nama m-BCA. 

Bacaan Lainnya

Terkadang ada hal terkendala yang sering muncul seperti M-Banking error ataupun tidak bisa transfer lewat layanan online.

Jangan Khawatir, selama kamu masih mempunyai kartu yang teregistrasi oleh Bank yang digunakan, selama itu juga kecanggihan layanan bank akan bisa digunakan hanya dengan menggunakan kartu perdana.

Contoh Kasus :

Kamu bingung akibat handphone kamu rusak, namun m-bankingnya ada di handphone yang rusak itu.

Jangan khawatir, kamu hanya perlu ambil kartu perdana yang digunakan di handphone rusak itu lalu pindahkan ke handphone lain, (android disarankan).

Cara Menggunakan Fitur M-Banking Lewat Kartu Perdana (Sim Toolkit)

Tidak kalah dengan fitur bawaan dari aplikasi perbankan yang disediakan di play store ataupun apps store. Kartu perdana juga bisa digunakan dalam keadaan darurat sebagai m-banking yang canggih namun tampilannya hanya seadanya.

  • Cari tampilan seperti gambar di bawah biasanya namanya sesuai dengan kartu perdana yang digunakan sebagai contoh dibawah ” SIM 2 T-Sel Menu
  • Pilih layanan M-Banking yang di inginkan, misalnya m-BCA

Dalam fitur SIM Toolkit, sama seperti Layanan M-Banking, terdapat berbagai pilihan seperti :

  • m-Info
  • m-Transfer
  • m-Payment
  • m-Commerce
  • m-Admin

1.Fitur m-Info

Sama seperti layanan m-Banking, terdapat juga berbagai pilihan yang sama pokoknya bisa dibilang ini m-Banking versi daruratnya lah.

Kamu bisa cek :

  • Info Saldo
  • Mutasi Rek
  • Info K-Kredit
  • Info Kurs
  • Lainnya

2.Fitur m-Transfer

Terdapat juga fitur dari transfer sama seperti m-banking, ada dua opsi pilihan seperti :

  • Transfer Antara Rekening
  • Transfer Antara Bank

3.Fitur m-Payment

Fitur yang sama dengan mobile banking dengan beberapa menu :

  • K-Kredit
  • KartuHALO
  • Telkom
  • Lainnya

4.Fitur m-COMMERCE

Fitur Mobile Payment bisa membayar kebutuhan tambahan seperti :

  • simPATI
  • Reksadana
  • Saham
  • Lainnya

5.Fitur m-ADMIN

Fitur lengkap juga didapatkan hingga layanan mobile admin dan beberapa fitur menu didalamnya :

  • Aktivasi
  • Ganti PIN
  • Lainnya

Untuk yang ingin ganti PIN ga perlu lagi tuh ke ATM terdekat, hanya lewat SIM Toolkit udah bisa langsung ganti PIN & Aktivasi mobile banking tanpa aplikasi.

Pos terkait