3 Cara Ampuh Melihat Aura Diri Sendiri Dan Orang Lain

3 Cara Ampuh Melihat Aura Diri Sendiri Dan Orang Lain – Aura bukanlah suatu hal atau kekuatan mistik yang untuk melihatnya Anda harus menjalankan berbagai ritual mantra atau doa-doa khusus.

Aura merupakan energi alamiah yang benar-benar ada dan bisa dibuktikan secara keilmuan. Semua orang bisa melihat dan membuktikan adanya energi aura tanpa melalui ritual atau benda mistik apapun.

Bacaan Lainnya

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk melihat aura secara langsung meski cara ini tidak bisa membuat anda melihat secara keseluruhan lapisan Aura secara lengkap, namun tiga cara ini cukup membuktikan bahwa energi aura itu ada.

Namun perlu Anda mengerti bahwa sensitifitas seseorang mungkin berbeda-beda terhadap energi Aura, ada orang yang secara alamiah bisa melihat lapisan energi secara lengkap, ada juga yang hanya bisa melihat sebagian kecil atau lapisan tipis dari energi awal.

Berikut adalah tiga cara yang bisa anda gunakan untuk melihat energi Aura

1.Cara Melihat Aura Orang Lain Pada Background Berwarna Putih

Cara ini sangat efektif anda gunakan untuk melihat aura orang lain. Cara ini hanya perlu dilakukan oleh dua orang yaitu anda dan satu lagi teman Anda.

Pertama-tama perintahkanlah teman anda untuk berdiri tegak di depan tembok kain atau apapun yang berwarna putih, jangan lupa pada saat itu penerangan harus maksimal.

Kemudian Ambillah jarak kira-kira 5 meter tepat di depan teman Anda, fokuskan pandangan Anda pada sekitar kepala dan bahu, maka anda akan melihat selubung tipis Aura teman Anda maka orang bisa melihat selubung tipis berwarna putih biru.

2.Melihat Aura Diri Sendiri Di Cermin

Melihat Aura Di Cermin
Melihat Aura Di Cermin

Cara ini tidak memerlukan anggota dan peralatan yang ribet, hanya perlu diri Anda dan sebuah cermin.

Langkah pertama adalah menyiapkan cermin dan redupkan lampu di tempat latihan Anda, kalau di dalam kamar tidak ada lampu redup silakan gunakan kantong plastik untuk menutup lampu, sehingga cahaya akan lebih redup.

Kemudian Tarik nafas yang dalam dan tahan selama 3 hitungan, kemudian hembuskan, kemudian gerak-gerakan badan Sesuka Hati Yang intinya membuat anda relax.

Tetap dalam kondisi berdiri tatap bayangan anda di cermin sambil terus bergerak dan bernafas dengan rileks.

Selanjutnya lihat di sekitar kepala anda biasanya di sekitar dahi dan ubun-ubun Perhatikan dengan seksama sambil tetap rileks, biasanya akan muncul selubung Aura di sekitar kepala dan bahu Anda.

3.Melihat Aura Dari Bekas Telapak Tangan

Tariklah nafas dan gosoklah Kedua telapak tangan anda, lalu tempelkan salah satu telapak tangan anda pada tembok yang berwarna putih, tariklah nafas dan tahan sampai 3 hitungan, lalu hembuskan secara perlahan, lepaskan telapak tangan anda dari tembok dan Amatilah bekas telapak tangan yang tertinggal di tembok.

Biasanya akan timbul warna di area sekitar bekas telapak tangan anda, itulah Aura yang memancar dari telapak tangan anda. Dalam melihat aura setiap orang mungkin mempunyai pengalaman yang berbeda-beda ada yang hanya mampu melihat sinar putih yang menyelubungi tubuh biru dan warna-warna aura lainnya.

Hal ini terjadi karena pancaran Aura yang ditimbulkan dari tubuh manusia memang berbeda sekaligus kepekaan seseorang terhadap energi Aura pun berbeda dari satu orang ke orang lainnya.

Pos terkait